Rabu, 30 September 2015

PANCASILA SEBAGAI SUATU SISTEM FILSAFAT


I.                   PENDAHULUAN
Perkembangan kehidupan kenegaraan Indonesia mengalami perubahan yang sangat besar. Karena sudah banyak kaum pemuda pemudi yang melupakan peran penting Pancasila. Oleh karena itu, kita kaum pemuda pemudi sebagai calon pengganti pemimpin bangsa dimasa yang akan mendatang maupun dikehidupan sehari hari kita harus memahami dan menerapkan  nilai nilai pancasila.
II.                PEMBAHASAN
Secara  etimologi, filsafat adalah istilah atau kata yang berasal dari bahasa Yunani , yaitu philosophia. Berilsafat berarti berpikir sedalam-dalamnya dapat diartikan juga merenung terhadap sesuatu secara menyeluruh untuk mencari hakikat sesuatu. Namun dengan demikian, banyaknya pengertian filsafat sebagaimana yang diketahui sekarang ini adalah sebanyak tafsiran para pendapat itu sendiri. Ada tiga hal yang mendorong dan mengajak kita sebagai pemuda pemudi untuk berilsafat yaitu :
1.      Keheranan, Rasa heran itu ada karena  akan mendukung kita untuk menyelidiki.
2.  Kesangsian, Sikap perilaku ini sangat berguna untuk menemukan titik darimana masalah itu bermula.
3.     Kesadaran akan keterbatasan, Kita sebagai manusia akan timbul sifat kesadaran  akan keterbatasan . Karena kita menyadari bahwa diri kita sangat kecil  dan lemah jika dibandingkan dengan lingkungan sekitarnya.
Pancasila dapat digolongkan sebagai filsafat dalam arti produk, filsafat sebagai pandangan hidup, dan filsafat dalam arti praktis. Ketiga hal itu berarti Pancasila mempunyai fungsi dan peranan sebagai pedoman dan pegangan dalam sikap,tingkah laku, dan perbuatan dalam kehidupan sehari hari dan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara bagi bangsa Indonesia dimanapun mereka berada.
 Pancasila Sebagai Sistem Filsafat :
·         Pancasila Sebagai Jatidiri Bangsa Indonesia , Nilai nilai Pancasila itu diungkapkan dan dirumuskan  dari sumber nilai utama yaitu :
1)      Nilai-nilai yang bersifat fundamental, universal, mutlak, dan abdi dari         Tuhan Yang Maha Esa yang tercermin dalam inti kesamaan ajaran ajran agama dalam kitab suci.
2)      Nilai-nilai yang besifat kolektif nasional yang merupakan intisari dari         nilai-nilai yang luhur budaya masyarakat .
KESATUAN SILA SILA PANCASILA SEBAGAI SUATU SISTEM FILSAFAT
Filsafat Pancasila adalah refleksi kritis dan rasional tentang Pancasila sebagai dasar negara dan kenyataan budaya bangsa dengan tujuan untuk mendapat pokok pokok pengertian secara mendasar dan menyeluruh
III.             PENUTUP

Pancasila adalah pandangan hidup bangsa dan dasar negara Republik Indonesia.Pancasila juga merupakan sumber kejiwaan masyarakat  dan Negara Republik Indonesia .Pancasila juga sebagai perjuangan utama dalam kehidupan kemasyarakatan dan kehidupan kenegaraan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar